Sunday, January 15, 2012

Efektivitas Makanan Rendah Kolesterol

Konsumsi makanan yang rendah kolesterol setiap hari diduga dapat menurunkan tingkat kolesterol darah secara efektif, sama halnya seperti mengonsumsi obat-obatan penurun kolesterol (kelompok statin). Efek?yang terjadi akibat mengonsumsi makanan yang kaya akan serat, kedelai, plant sterol, atau almond bersifat dapat menurunkan berat badan (mild weight loss).?

Menurut American Journal of Clinical Nutrition, penelitian tersebut bersifat unik karena beberapa sukarelawan sebelumnya?pernah ikut dalam ujicoba dengan menggunakan statin, sehingga para peneliti dapat membandingkan efek yang ditimbulkan akibat konsumsi makanan dan juga penggunaan obat statin pada orang yang sama.


Penelitian itu melibatkan 66 orang dengan tingkat kolesterol yang tinggi untuk mengonsumsi tujuh jenis makanan yang mengandung serat.?Namun, hanya 55 orang yang berhasil menjalani penelitian tersebut hingga selesai.?Setelah satu tahun, tingkat kolesterol LDL dari para sukarelawan umumnya menurun sebesar 13-14%. Sekitar sepertiga dari seluruh sukarelawan memiliki penurunan kolesterol LDL lebih dari 20%.

Selama penelitian berlangsung, para sukarelawan yang kolesterol LDL-nya turun lebih dari 20% tampak lebih dibantu karena pola makannya. Namun, tidak ada perbedaan hasil antara perlakuan dengan konsumsi makanan tertentu dan dengan menggunakan obat statin.?Penurunan kolesterol lebih dari 20% akibat konsumsi makanan adalah?sama hasilnya seperti pengobatan menggunakan statin, yang berkaitan dengan penurunan kematian sebesar 25-35% akibat penyakit jantung.

Sumber : American Journal of Clinical Nutrition, Maret 2006

No comments:

Post a Comment